Monday 29 November 2010

Latih Tanding : Il's Family

Bismillah

Alhamdulillah kami dapat kesempatan untuk bermain kembali sore tadi di Lapangan Keramat Futsal. Kali ini lawan latih tanding masih sama dengan minggu lalu, Il's Family. Hasil akhir kami unggul 9-5, dengan personil berjumlah 8 orang: Om Sulis, Amza, Deni Suryadinata, Ari Galon, Dek Wibi, Darma, Andre Kumelkucel, dan saya sendiri. Fokus porsi lebih kami tujukan pada Darma dan Dek Wibi yang telah bermain baik sehingga mencetak skor lebih banyak. Bukti bahwa adrenalin permainan sudah mulai meninggi. Selamat atas keberhasilan tim ini di masa-masa sulit karena kekurangan anggota.

Sedang Mas Qliex, sang striker murni (kata yang bersangkutan) tidak dapat hadir karena menunggui Ibundanya (yang juga Ibunda Om Sulis karena beliau berdua bersaudara kandung) di rumah sakit. Segenap kru dan official tim Kemponan FC menghaturkan doa semoga Ibunda Om Sulis dan Mas Qliex diberi kesembuhan dan kesehatan. Amiin ya robbal 'alamiin.

Thursday 25 November 2010

Latih Tanding Dengan Il's Family

Bismillah

Sebelumnya admin (lagi2) mohon maaf atas kelalaian admin mengupdate situs yg dinobatkan jadi SITUS TERBAIK di 2010 menurut majalah MbelgedeZ, kemponan.com. Hal ini karena admin harus memeriksakan penyakit borok ke Puskesmas terdekat dokter pribadi di Singapura. Hal ini pula yg menyebabkan saya tidak hadir dalam sesi latih tanding hari Minggu (21/11) yang lalu.

Pemain yang hadir menerobos hujan lebat untuk melawan Il's Family antara lain Omsulis, Masqliex, Rio, Ari Pongyan, Darma, Deni, dan salah seorang teman Deni. Hasil akhir seperti yg dilaporkan Il Capitano, Kemponan FC unggul 9-7. Terima kasih atas kerja keras teman2 semua! Banzaaaiiii!!!

Monday 15 November 2010

Main 20101114

Bismillah

Tadi sepi sekali, yang hadir hanya 11 orang: Om Sulis, Mas Qliex, Deni, Chandra, Andre, Bakti, Wibi, Darma, Ari Galon, Amza, dan saya sendiri. Itu saja yang dapat kami sampaikan, kurang lebihnya mohon maaf, wabillahitaufik walhidayah wassalaamualaikum warohmatullahi wabarokatuh..

Monday 8 November 2010

Latih Tanding: Omsulis' Family FC

Bismillah

Hari Minggu kemarin kami pakai untuk latih tanding dengan keluarga Omsulis FC. Saya pribadi kurang setuju sebenarnya, karena dengan begitu jatah main menjadi berkurang. Yang hadir Dino, Ari Galon, Deni, Masqliex, Omsulis, Andre, Candra, Amza, Wibi, Darma, dan saya sendiri. Kami unggul (tapi lupa mencatat skor) dari segi penguasaan bola dan permainan secara keseluruhan. Sekian dari admin.

Saturday 6 November 2010

Main Bareng Belanda FC

Bismillah

Kemarin kami latih tanding dengan teman Mas Qliex. Yang datang hanya 5 orang, Omsulis, Ari Galon, Mas Qliex, Deni, dan saya. Cedera karena diganjal di awal permainan membuat saya tak bisa menampilkan performa terbaik. Demikian pula Omsulis yang sedang ada pertandingan di kota, terlihat tidak fit. Deni seperti orang kurang darah, 3 gol mudah lawan di menit2 pertama adalah buktinya. Sedang Mas Qliex, yah.. Pemirsa tahu sendiri Mas Qliex memang tidak bisa lari jauh2. Ditambah tidak ada 1 orang pun yg jadi pemain pengganti, kami benar2 hampir mati lemas.

Hasil akhir kami takluk 3-7. Permainan yang cenderung keras dan terlihat tanpa aturan membuat kami berpikir ulang untuk bermain kembali dengan tim ini (backpass ke penjaga gawang seharusnya tidak diperbolehkan, apalagi sampai ditangkap. Pada awalnya kami maklum karena mereka ini main pun ada yang tanpa sepatu: tipikal tim yang tak pernah ikut kompetisi futsal).

Prabowo Murti dan kameraman Wak Buluk melaporkan...

Monday 1 November 2010

Main Bareng Andre CS (Siantan Hilir)

Bismillah

Sebenarnya jadwal kami hari Minggu mempesona ini adalah bermain biasa, tapi karena ada teman Om Sulis yang datang jauh2 dari Siantan Hilir, akhirnya kami main bareng juga. Total pemain yang hadir dari Kemponan FC ada 12 orang: Om Sulis, Mas Qliex, Rio, Darma, Ari Galon, Andre Kumelkucel, Dino (dan temannya), Amza, Dek Wibi, dan saya sendiri. Walau akhirnya kami menang dengan skor meyakinkan 15-8, ada beberapa hal yang (menurut saya) perlu dicermati, seperti keseriusan dan kedisiplinan di tim ini.

Terus terang Kemponan FC tidak butuh pemain yang jago main, kami hanya perlu pemain yang bermain sepenuh hati, khidmat di setiap pertandingan. Admin harap kita semua, terutama untuk diri admin, selalu bisa menjadi pribadi yang dapat diandalkan. Bukan pemain yang setengah-setengah atau sekadar cari keren bin sensasi tapi tidak bisa kerja sama, egois, atau memanfaatkan Kemponan FC untuk sekadar eksistensi.

Di posting ini pula admin secara khusus memohon doa dari segenap fans fanatik dan pendukung Kemponan FC, untuk kedua orang tua admin yang saat ini sedang menjalankan ibadah haji di tanah suci. Semoga beliau berdua diberi kemudahan dalam setiap urusan, mulai dari keberangkatan, pelaksaan ibadah, hingga kembali pulang ke tanah air sebagai haji mabrur. Amiin.

Terima kasih, wabillahi taufik wal hidayah wassalaamu'alaikum warohmatullahi wabarokatuh.. Untuk acara selanjutnya, sambutan dari Pak Dusun Limbung, kami persilakan..